top of page

BELAJAR NETWORK BERSAMA

MAC Address Filtering

Fitur MAC Adress Filtering berfungsi untuk membantu mencegah pengguna asing yang tidak diinginkan berniat untuk mengakses masuk ke jaringan router nirkabel kita. Dengan fitur ini, maka hanya perangkat nirkabel yang memiliki alamat MAC yang telah didaftarkan saja dapat memperoleh akses ke router nirkabel. Di lab ini kita akan mencoba untuk melakukan MAC Address filtering dengan cara mendaftarkan alamat MAC yang hanya kita inginkan untuk mengakses router kita secara nirkabel.


Di awal sebelum kita memulai lab ini, kita harus menyalakan interface Wlan1 dan mengganti modenya menjadi ap bridge.

Pastikan Default Authenticate dalam keadaan aktif di awal.


Fungsi dari Default Authenticate adalah mengautentikasi user yang masuk ke router secara menyeluruh, maksudnya semua klien dari MAC address yang asing maupun yang sudah terdaftar diperbolehkan masuk kedalam router. Apabila default authenticate dimatikan, maka hanya MAC address yang telah di daftarkan bisa masuk ke dalam router.


Lalu, kita hubungkan PC kita ke router secara wireless, setelah itu buka Winbox dan menuju menu Wireless > Registration. Disini MAC address kita akan automatis muncul disini.


Tekan dua kali untuk membuka window seperti dibawah.

Copy MAC Address-nya.


Setelah mengopy MAC Address di menu Registration, kita menuju ke Access List. Tekan tambah untuk menambahkan list yang baru.

Paste MAC address tadi yang sudah kita copy ke kolom MAC Address, setelah selesai tekan Apply dan Ok


Setelah selesai, kita kembali lagi ke menu WiFi Interfaces, lalu buka Wlan1 kembali.

Sekarang, matikan Default Authenticate-nya. Lalu, tekan Apply dan OK.


Nah, sekarang hanya MAC address yang terdaftar tadi di Access List bisa masuk ke dalam router kita.

3 views0 comments

Recent Posts

See All

Comments


bottom of page